Buku Pendidikan Anak dalam Islam
Buku
karya Prof. Abdullah Nasih Ulwan ini memiliki konten yang sangat komplit tentang
bagaimana kita mendidik anak-anak sejak sebelum kelahiran sampai mengantarkan
mereka menuju mahligai rumah tangga. Tidak hanya teori atau konsep saja, akan
tetapi juga banyak contoh praktis dan metodologis yang kesemuanya di bingkai dengan
nilai-nilai alqur’an dan sunah baginda Rasulullah saw.
Saya memperoleh buku ini dari seorang sahabat yang memberinya sebagai kado pernikahan di awal 2002 lalu. Hingga hari ini saya sering merujuk buku ini ketika menemukan masalah dalam pendidikan anak. Semoga menjadi amal jariyah untuk beliau.
Buku ini terdiri dari tiga bagian dan tiap bagian terdiri dari beberapa pasal. Berikut detail-nya;
Bagian
pertama
Pasal
ke-1 tentang Pernikahan ideal dan kaitannya dengan pendidikan anak
Pasal
ke-2 tentang perasaan orangtua terhadap anak-anak
Pasal
ke-3 tentang hukum seputar kelahiran anak
Pasal
ke-4 tentang sebab-sebab kenakalan pada anak dan bagaimana cara mengatasinya
Bagian
kedua
Pasal
ke-1 tentang tanggung jawab orangtua terhadap pendidikan iman anak
Pasal
ke-2 tentang tanggung jawab orangtua terhadap pendidikan moral anak
Pasal
ke-3 tentang tanggung jawab orangtua terhadap pendidikan fisik anak
Pasal
ke-4 tentang tanggung jawab orangtua terhadap pendidikan akal anak
Pasal
ke-5 tentang tanggung jawab orangtua terhadap pendidikan kejiwaan anak
Pasal
ke-6 tentang tanggung jawab orangtua terhadap pendidikan social anak
Pasal
ke-7 tentang tanggungjawab orangtua terhadap pendidikan seksual anak
Bagian
ketiga
Pasal
ke-1 tentang metode pendidikan yang berpengaruh terhadap anak
Pasal
ke-2 tentang kaida-kaidah asasi dalam pendidikan anak
Pasal
ke-3 tentang usulan edukatif yang harus tersampaikan kepada anak
“Komplit sekali ya.”
Kayaknya
buku ini wajib dibaca, terutama oleh para orangtua dan guru sebagai rujukan
utama dalam mempraktekkan pendidikan pada anak. Cocok juga untuk rujukan para trainer
atau konsultan pendidikan anak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar