Selasa, 12 Juli 2022

Tambang emas guru; karya, prestasi dan royalty

Tambang emas guru; karya, prestasi dan royalty

Tulisan ini adalah lanjutan dari dua tulisan sebelumnya tentang tambang emas guru.

Tetralogy Laskar Pelangi karya Andrea Herata bisa menjadi ilustrasi tambang emas guru. Dari karya monumental tersebut Andrea Herata telah mengantongi royalty lebih dari 4 milyar, belum keuntungan dari pembuatan film dan lainnya.

photo: kapanlagi.com

Jika kita cermati semua cerita yang ditulis Andrea Herata berlatar dari pengalamannya mengikuti kegiatan pembelajaran di masa sekolah terutama ketika di bangku sekolah dasar yaitu di SD Muhammadiyah Gantong. Pengalaman tersebut tidak akan bisa terjadi jika tidak ada peran seorang guru yang merancang kegiatan pembelajaran. Jadi, sebuah pengalaman luar biasa bermula dari sebuah rancangan kegiatan pembelajaran yang dibuat oleh guru.

Sehingga bisa disimpulkan bahwa unsur pokok tambang emas guru ada pada rencana pembelajaran yang dibuatnya.

Penasaran juga bagaimana jika seandainya penulis lascar pelangi adalah guru. Mungkin akan lebih dramatis lagi ceritanya.

Jadi, salah satu bentuk tambang emas guru adalah karya tulis yang dihasilkan berasal dari catatan atau dokumentasi kegiatan pembelajaran. Oleh karena itu, jika seorang guru ingin memiliki tambang emas hendaknya guru rajin menuliskan apa yang dikerjakan dan kerjakan apa yang dituliskan. Meminjam istilah Imam Nur Suhirno, direktur SDM pesantran Husnul Khotimah Kuningan ‘tuker keris’ (tulis apa yang dikerjakan, kerjakan apa yang dituliskan).




Seorang guru akan mampu memiliki sebuah tambang emas hanya jika ia all out menjalankan perannya. Dari mulai memahami siswa, membuat rencana pembelajaran sendiri, berinteraksi secara interaktif dengan siswa maupun orangtua, membuat dokumentasi kegiatan pembelajaran, membuat penilaian otentik, dan menyambungkan seluruh proses pembelajaran dengan kehidupan nyata siswa. Dengan begitu akan ada banyak kisah, cerita, dan karya yang dihasilkan.


Bersambung lagi yach ke tulisan ke-4 (bagaimana membuat karya tulis berbasis dari sebuah rencana pembelajaran)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar